Gayo Lues

Waspada..PMK Mulai Menyerang Ternak di Gayo Lues

Redaksi
Istimewa
Ternak sapi di kecamatan Tripe Jaya Kabupaten Gayo Lues.bagian kuku sudah terluka terindikasi terkena PMK.



Blangkejeren(alabaspos.com) Peternak di Kabupaten Gayo Lues Harus mewaspadai soal penyakit mulut dan Kuku (PMK), pasalnya gejala yang sangat mirip dengan PMK ditemukan di daerah ini.


"Iya benar kami sudah memantau dan melihat ke lokasi di kecamatan Tripe Jaya ada seekor sapi jenis sapi Bali,memiliki gejala terserang PMK, gejalanya sangat mirip namun apakah itu PMK tentunya hasil uji Laboratorium yang memastikannya,namun kalau kita lihat kondisi sapinya terindikasi PMK,sebab keempat kakinya pada bagian kuku sudah pada luka dan agak melebar, dibagian mulut dibawah lidah sudah ada luka namun masih sedikit.dan kami sudah melakukan usaha isolasi dan pengobatan apa adanya, pada sapi tersebut dan memisahkan dari ternak lainnya,dan kandang sapi sudah kami lakukan penyemprotan disinfektan." ujar Darmansyah Putra S.Pt Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Gayo Lues.

Darmansyah Putra juga menyampaikan pihaknya merasa kesulitan dalam menanggulangi masuknya wabah PMK di Gayo Lues,selain anggarannya belum ada,tenaga teknis juga sangat kurang,sebab tahun 2022 kami sudah berhentikan honorer, karena anggarannya tidak ada, di Gayo Lues juga belum ada puskeswan. Kendala inilah yang kami hadapi, untuk mengatasi masalah PMK ini. jelasnya.


Selaku Dinas terkait Darmansyah Putra menghimbau agar wabah PMK tidak menular ke ternak lainnya, ada kebijakan pemerintah daerah untuk sementara ternak besar tidak boleh keluar masuk daerah ini, bahkan untuk surat keterangan kesehatan hewan yang mau dibawa keluar daerah juga tidak diberikan sementara ini, selanjutnya Dia meminta kepada peternak untuk tidak melepas liarkan ternaknya, harus dikandangkan, sebab virus PMK dapat menular melalui manusia maupun kenderaan yang melintas yang datang dari kawasan Zona PMK, membersihkan kandang ternak kalau perlu disemprot disinfektan, jika ada ternak yang sakit bergejala PMK laporkan segera ke Dinas Pertanian Gayo Lues.tambahnya.


Namun Darmansyah Putra meminta peternak tidak perlu panik,sebab PMK dapat di obati dan kematian ternak karena PMK sangat rendah. Untuk hari raya Qurban idul Adha Darmansyah Putra menghimbau untuk menggunakan ternak yang ada di Gayo Lues ini.bukan ternak dari luar.


Penulis: Azhari Lubis

Situs ini menggunakan cookies.